h1

PROGRAM STUDI

PROGRAM STUDI ILMU KESEHATAN MASYARAKAT (S1)

Lama Pendidikan dan Beban Studi

  1. Lama pendidikan dinyatakan dalam satuan waktu belajar terkecil yaitu semester.
  2. Satu semester berlangsung selama 16 minggu belajar aktif dan 2 minggu untuk ujian tengah semester dan ujian akhir semester.
  3. Satu tahun akademik terdiri dari dua semester yaitu semester ganjil ( september s/d Februari ) dan semester genap ( Maret s/d Juli)
  4. Antara semester dapat dilaksanakan semester pendek
  5. Program sarjana yang berasal dari SMU/SMK mempunyai beban studi minimal 144 SKS yang dirancang untuk diselesaikan dalam jangka waktu  8 s/d 14 semester.
  6. Program sarjana yang berasal dari diploma III mempunyai beban studi minimal 60 SKS yang dirancang untuk diselesaikan dalam jangka waktu 4 s/d 8 semester.

Peminatan

Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat Sekolah tinggi Ilmu Kesehatn Fort De Kock menyediakan 7 cabang ilmu yang dikelompokan menjadi peminatan, yaitu :

  1. Administrasi dan kebijakan kesehatan
  2. Kesehatan Lingkungan
  3. Biostatistik dan informasi kesehatan
  4. Gizi
  5. Kesehatan dan keselamatan kerja
  6. Kesehatan Reproduksi
  7. Promosi Kesehatan

Penentuan peminatan dilakukan pada semester VII untuk mahasiswa yang berasal dari SMU/SMK dan semester III untuk mahasiswa yang bersal dari diploma III. Peminatan yang dipilih oleh mahasiswa bisa dibuka atau dilaksanakan jika peminatan tersebut dipilih oleh mayoritas mahasiswa di kelas tersebut, atau dipilih lebih dari 30 mahasiswa di kelas tersebut.

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN (S1)

Visi :

Menghasilkan Perawat Profesional yang mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi kesehatan yang didukung oleh kepribadian dan etika dalam kekhususan medikal bedah.

Misi :

  1. Mengelola Program Studi secara profesional dan menciptakan suasana pendidikan yang kondusif
  2. Pengembangan kurikulum, pengajaran, penelitian dan pengabdian pada masyarakat merupakan bentuk kegiatan akademis yang profesional dan berkinerja tinggi
  3. Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi bidan keperawatan secara komprehensif dengan keunggulan dibidang keperawatan medikal bedah
  4. menghasilkan lulusan yang dapat memenuhi kebutuhan pasar dibidang keperawatan khususnya dan kesehatan umumnya.

Lama Pendidikan

Untuk mencapai kelulusan pada Program Studi Keperawatan, dapat di tempuh dalam 8 (delapan) semester sampai dengan 14 (empat belas) semester. Jumlah SKS yang harus ditempuh sebanyak 155 SKS. Sedangkan tahap Kegiatan Praktek Profesi Ners dilaksanakan pada lapangan kerja yang sesungguhnya. Jumlah SKS yang harus ditempuh 26 SKS. Pengambilan matakuliah dilaksanakan dengan sistem SKS.

Pilihan Khusus

Ditahun terakhir tahap profesi, mahasiswa/mahasiswi diberi kesempatan untuk memilih kekhususan, sesuai dengan minat, bakat dan kemampuan. Bidang pilihan yang ditawarkan antara lain :

  1. Perawatan Emergency
  2. Perawatan Intensif
    • Intensive Care
    • Intensive Coronare Care
    • Intensive Pediatric Care
    • Hemodialisa
  3. Perawatan Maternitas
  4. Perawatan Ruang Operasi

Pendidikan Ners merupakan pendidikan yang bersifat akademik Profesi. Dalam pelaksanaannya dibagi dalam dua tahap, antara lain tahap Pendidikan Akademik dan tahap Penguasaan Pendidikan Profesi. Program yang dilaksanakan menacu pada paradigma keperawatan yang telah disepakati secara nasional maupun internasional. Sedangkan tahap Penguasan Pendidikan Profesi, mahasiswa/mahasiswi langsung melibatkan driri dalam kancah pelayanan kesehatan dan klinik ditengah-tangah masyarakat selama 10 bulan, sebagai wujud penyesuaian kerja profesi yang sesungguhnya. Tempat Pelaksanaannya dilakukan di Rumah-rumah Sakit, Puskesmas atau komunitas komunitas pelayanan kesehatan. Prosedur operasionalnya tetap mengacu pada pola pemikiran akademis serta tatanan profesi keperawatan. Secara otomatis kegiatan ini akan memberikan pengalaman kongkrit pada dunia kerja yang nyata.

Semakin meningkatnya kebutuhan tenaga kesehatan dewasa in, mendorong semangat STIKES Fort De Kock Bukit Tinggi konsisten membentuk para mahasiswa/mahasiswi untuk menjadi tenaga-tenaga ahli kesehatan yang profesional.

Kompetensi Lulusan

Program Pendidikan Ners Program Studi Ilmu Keperawatan STIKES Fort De Kock Bukit Tinggi, berupaya menghasilkan tenaga-tenaga ahli keperawatan profesional dan Qur’ani yang mampu :

  1. Mengembangkan diri sebagai ahli keperawatan profesional yang inovetif dan kreatif serta memiliki kepribadian islami.
  2. Menerapkan konsep dan prinsip keilmuan akademis dan ketrampilan yang mendasari profeionalitas perawat dalam memberikan pelayanan kesehatan.
  3. Mengaplikasikan keilmuan dan ketrampilan profesi keperawatannya di semua tatanan layanan kesehatan pada institusi maupun komunitas masyarakat.
  4. Mengembangkan  sikap profesional dalam praktek keperawatan, komunikasi internasional, konseling, serta mampu menjalin kerjasama dengan tim kesehatan dan pihak lain.
  5. Memberikan pelayanan keperawatan kesehatan masyarakat dan bangsa dengan tetap mempertimbangkan kultur dan budaya setempat, serta menjaga nilai dan norma keagamaan.
  6. Melakukan penelitian untuk pengembangan ilmu keperawatan.

Materi Pembelajaran

Untuk mencapai kompetensi Program Studi Ilmu Keperawatan, materi pembelajaran dibagi dalam kelompok besar dan disesuaikan dengan kompetensi program studi, diantaranya adalah cabang-cabang Ilmu Kesehatan yang meliputi :

  1. Keperawatan Maternitas
  2. Keperawatan Anak
  3. Keperawatan Jiwa
  4. Keperawatan Komunitas
  5. Keperawatan Medikal Bedah
  6. Dasar Keperawatan dan Keperawatan Dasar

Pada dasarnya pendidikan Sarjana  Keperawatan dan Pendidikan Profesi Ners dititik beratkan pada strategi pelayanan profesional sebagai bagian integral pelayanan kesehatan yang berdasar pada ilmu dan kiat keperawatan. Konsentrasi pelayanannya terarah pada bio-psiko-sosio-spritul bagi individu, keluarga dan masyarakat yang sakit maupun yang sehat mencakup siklus hidup manusia.

Pelayanan keperawatan berupa bantuan kepada klien karena adanya kelemahan fisikdan atau mental, keterbatasan pengetahuan, kurang  mampunya melaksanakan kegiatan sehari-hari secara mandiri. Bantuan juga ditujukan kepada pelayanan kesehatan sehingga memungkinkan setiap orang dapat mencapai hidup sehat dan produktif.

Untuk memperoleh bekal ketrampilan profesi yang cukup bagi mahasiswa, dalam program studi ini diselengarakan praktik di 14 laboratorium, di antaranya : Fisika Keperawatan, Kimia Keperawatan, Biologi Keperawatan, Biokimia, Fisologi, Anatomi, Histologi, Patologi Anatomi, Mikrobiologi, Parasitologi, Patologi Klinik, Farmakologi, Diagnistik Fisik (Skills Lab), Informatika Kesehatan/Keperawatan, yang dilaksanakan di Kampus STIKES Fort De Kock Bukit Tinggi.

PROGRAM STUDI ILMU KEBIDANAN

Lama Studi dan beban studi

Lama pendidikan dinyatakan dalam satuan waktu belajar terkecil yaitu semester.

  1. Satu semester berlangsung selama 16 minggu belajar aktif dan 2 minggu untuk ujian tengah semester dan ujian akhir semester.
  2. Satu tahun akademik terdiri dari dua semester yaitu semester ganjil ( september s/d Februari ) dan semester genap ( Maret s/d Juli)
  3. Antara semester dapat dilaksanakan semester pendek
  4. Program Diploma Kebidanan mempunyai beban studi minimal 110 SKS yang dirancang untuk diselesaikan dalam jangka waktu  6 s/d 10 semester.

Kurikulum

Kurikulum program studi Kebidanan Sekolah Tinggi Kesehatan Fort de Kock telah kami lakukan penyesuaian terhadap surat keputusan Mentri Pendidikan Nasional No. 232/U/2000 tentang pedoman penyusunan kurikulum pendidikan tinggi dan penilaian hasil belajar dan mengajar mahasiswa.